Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Terangkan pengaruh renaisans bagi Indonesia

Terangkan pengaruh renaisans bagi Indonesia!

Jawab:

Secara tidak langsung renaisans telah menghubungkan belahan dunia Barat dengan dunia Timur melalui penjelajahan samudra. Adanya penjelajahan samudra telah mengantarkan bangsa-bangsa Barat ke Indonesia. menurut buku Indonesia dalam Arus Sejarah 4, perkembangan bangsa Barat yang datang ke Indonesia berupaya melaksanakan praktik kolonialisme. 

Adapun bukti kolonialisme di Indonesia dapat dilihat dari ditemukannya berbagai bangunan berarsitektur kolonial, seperti benteng, gereja, jembatan, gedung, dan stasiun. Arsitektur yang berkembang di Indonesia pada akhir abad XIX sampai awal abad XX menganut gaya Napoleon klasik. Gaya Napoleon klasik diterapkan pemerintah kolonial untuk membangun kantor pemerintahan. Adapun pihak swasta mengembangkan arsitektur bergaya neogotik dan nasionalisme Belanda. gaya arsitektur tersebut dapat dilihat pada bangunan kantor-kantor De Javaasche Bank di beberapa kota besar (seperti Bandung, Medan, Surabaya, dan Jakarta).

----------------#----------------
Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! :)

Post a Comment for "Terangkan pengaruh renaisans bagi Indonesia"