Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Apakah yang kalian ketahui mengenai teori Makkah

Apakah yang kalian ketahui mengenai teori Makkah?

Jawab:

Teori Makkah menyatakan bahwa Islam masuk ke Indonesia pada abad ke-7 Masehi dan berasal dari tanah kelahirannya, yaitu Arab yang dibawa langsung oleh para pedagang.

Proses ini berlangsung pada abad-abad pertama Hijriah atau abad ke-7 Masehi. Hal ini berdasarkan bukti bahwa bangsa Indonesia sejak awal telah menganut mazab Syafi’i yang sama dengan mazab yang dianut di Makkah.

Proses Islamisasi dilakukan oleh para musafir (kaum pengembara) yang datang ke Kepulauan Indonesia sekitar abad ke-7 Masehi dengan adanya catatan dari Dinasti Tang yang berjudul Hsin-Tangshu (Sejarah Dinasti Tang). Catatan tersebut menyebutkan bahwa pada 674 M telah ada pemukiman pedagang Arab di Polu-Shih (Barus di pantai barat Sumatra).

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! :)

Post a Comment for "Apakah yang kalian ketahui mengenai teori Makkah"