Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bagaimana upaya pemerintah untuk menumpas pemberontakan DI/TII di Aceh?

Bagaimana upaya pemerintah untuk menumpas pemberontakan DI / TII di Aceh?

Jawab:

Untuk menumpas pemberontakan DI/TII di Aceh, pemerintah mengadakan dua pendekatan (pendekatan persuasif dan operasi militer). Pendekatan persuasif dilakukan dengan mengembalikan kepercayaan rakyat kepada pemerintah, sedangkan operasi militer dilakukan untuk menghancurkan kekuatan bersenjata DI/ TII.

Dengan dua pendekatan tersebut, pemerintah berhasil memulihkan kepercayaan rakyat dan berhasil menciptakan keamanan rakyat Aceh. Pada tanggal 17–21 Desember 1962 diadakan musyawarah kerukunan rakyat Aceh.

Adanya musyawarah tersebut merupakan gagasan dari Pangdam I/Iskandar Muda, Kolonel M. Yasin, yang didukung oleh tokoh pemerintah daerah dan masyarakat Aceh. Hasil musyawarah tersebut pemerintah menawarkan amnesti kepada Daud Beureueh asalkan Daud Beureueh bersedia kembali ke tengah masyarakat. Dengan kembalinya Daud Beureueh ke tengah masyarakat menandai berakhirnya pemberontakan DI/TII.

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for "Bagaimana upaya pemerintah untuk menumpas pemberontakan DI/TII di Aceh?"