Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sebutkan jenis-jenis analisis peluang usaha

Sebutkan jenis-jenis analisis peluang usaha!

Jawab:

Jenis-jenis analisis peluang usaha yaitu sebagai berikut.

a. Analisis kebutuhan pasar. Calon usahawan memiliki konsep (rencana). Sebelum memulai, calon usahawan harus tahu apakah konsep calon usahawan memenuhi syarat kebutuhan pasar. Contoh: konsep jasa pengetikan, targetnya pelajar dan mahasiswa.

b. Analisis kebutuhan materi. Jika konsep usaha calon usahawan sudah tepat dengan kebutuhan pasar, apakah materi dari usaha tersebut dapat diperoleh dengan mudah? Sebagai contoh, bahan baku, tempat, dan harga.

c. Analisis keberlanjutan usaha. Setelah syarat a dan b sudah terpenuhi, selanjutnya calon usahawan harus merancang dan memperkirakan kelancaran usaha untuk ke depannya, dan juga inovasi-inovasi yang diperlukan.

d. Analisis persaingan. Setiap usaha tidak lepas dari persaingan. Dengan adanya persaingan, maka kita dapat menentukan harga jual, menentukan fasilitas dan pelayanan, serta menambahkan inovasi baru dalam usaha.

e. Analisis pendapatan. Setiap usaha pasti ingin memperoleh pendapatan, maka harus diperkirakan waktu terpenuhinya BEP.

f. Analisis pengembangan usaha. Calon usahawan harus memiliki visi untuk mengembangkan usaha.

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for "Sebutkan jenis-jenis analisis peluang usaha"