Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Berdasarkan hubungannya dengan suhu, ada lima kelas vegetasi. Jelaskanlah kelima kelas vegetasi tersebut

Berdasarkan hubungannya dengan suhu, ada lima kelas vegetasi. Jelaskanlah kelima kelas vegetasi tersebut!

Jawab:

Berdasarkan hubungannya dengan suhu, ada lima kelas vegetasi. 

a.     Megaterm adalah jenis tumbuhan yang tumbuh di daerah yang bersuhu tinggi atau beriklim tropis serta curah hujan tinggi sepanjang tahun. Misalnya, vegetasi hutan hujan tropis.

b.     Xerofita adalah jenis tumbuhan yang tumbuh di daerah yang bersuhu tinggi atau beriklim tropis namun dengan curah hujan yang rendah. Misalnya, vegetasi gurun dan lingkungan semiarid.

c.     Mesoterm adalah jenis tumbuhan yang tumbuh di daerah beriklim sedang atau subtropis dan memiliki pergantian suhu rendah dan tinggi. Misalnya, tumbuhan hutan gugur tropis.

d.     Mikroterm adalah jenis tumbuhan yang tumbuh di daerah beriklim dingin dengan suhu yang relatif lebih rendah sepanjang tahun. Misalnya, hutan konifera (pohon berdaun jarum) campuran. Vegetasi ini terdapat di lereng Ranu Kumbolo di Jawa Timur.

e.     Hekistoterm adalah jenis tumbuhan yang tumbuh di daerah beriklim kutub dengan suhu yang sangat rendah sepanjang tahun. Misalnya, vegetasi tundra alpin, seperti spesies lumut-lumutan.

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for "Berdasarkan hubungannya dengan suhu, ada lima kelas vegetasi. Jelaskanlah kelima kelas vegetasi tersebut"