Bagaimana fase pascaembrionik pada katak
Bagaimana fase pascaembrionik pada katak?
Jawab:
Fase pascaembrionik katak termasuk metamorfosis sempurna. Berikut tahap-tahapnya.
a. Fase telur katak diawali dengan pelepasan telur oleh katak betina di dalam air, yang kemudian dibuahi sang katak jantan. Proses pembuahan ini disebut fertilisasi eksternal.
b. Kecebong/berudu adalah fase daur hidup katak setelah telur menetas. Kecebong juga dikenal sebagai larva pada proses metamorfosis pada umumnya atau disebut juga sebagai berudu.
c. Katak berekor, katak masih berbentuk kecebong tetapi dua kaki di bagian depan sudah mulai tumbuh dan ekornya yang panjang mulai memendek.
d. Katak dewasa adalah katak dengan bentuk tubuh sempurna seperti katak yang umum dikenal. Kaki mereka sudah sangat kuat untuk melompat di darat dan hidup berpindah-pindah di ekosistemnya.
++++++++++++++++++++++++++
Semoga Bermanfaat dan Berkah
Jangan Lupa Belajar Terus
Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga
Post a Comment for "Bagaimana fase pascaembrionik pada katak"