Berdasarkan asalnya, inflasi dibedakan menjadi dua. Sebut dan jelaskan inflasi berdasarkan asalnya

Berdasarkan asalnya, inflasi dibedakan menjadi dua. Sebut dan jelaskan inflasi berdasarkan asalnya!

Jawab:

a. Inflasi yang berasal dari dalam negeri (domestic inflation), yaitu inflasi yang terjadi karena adanya beberapa permasalahan yang ada di dalam negeri, baik yang disengaja (kebijakan) maupun yang tidak disengaja. Contoh: adanya bencana alam, gagal panen, kebijakan pemerintah mencetak uang baru untuk menutup defisit anggaran, kebijakan uang longgar, dan sebagainya.

b. Inflasi yang berasal dari luar negeri (imported inflation), yaitu bentuk inflasi sebagai efek dari terjadinya inflasi di luar negeri. Misalnya negara-negara yang menjadi mitra dagang sedang mengalami inflasi dapat menimbulkan inflasi bagi negara lain.

++++++++++++++++++++++++++

Semoga Bermanfaat dan Berkah

Jangan Lupa Belajar Terus

Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga

Post a Comment for "Berdasarkan asalnya, inflasi dibedakan menjadi dua. Sebut dan jelaskan inflasi berdasarkan asalnya"