Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jelaskan persebaran fauna di Indonesia bagian barat!

Jelaskan persebaran fauna di Indonesia bagian barat!

Jawab:

Persebaran fauna di bagian barat Indonesia meliputi Pulau Sumatra, Jawa, Bali, Kalimantan, serta pulau-pulau kecil di sekitarnya.

Fauna yang hidup di wilayah ini antara lain hewan mamalia seperti gajah, badak bercula satu, tapir, rusa, banteng, kerbau, monyet, orang utan, macan, tikus, bajing, kijang, kelelawar, landak, babi hutan, serta harimau yang tersebar di daerah Sumatra dan Kalimantan.

Fauna yang termasuk reptil, terdiri dari buaya, kura-kura, kadal, ular, tokek, biawak, dan bunglon. Sebangsa burung, terdiri dari burung hantu, elang, jalak, merak, kutilang, serta macam-macam unggas.

Hewan khas dari Indonesia barat antara lain siamang yaitu kera hitam yang tak berekor, dan ikan pesut di Sungai Mahakam, Kalimantan Timur. Fauna-fauna tersebut sebagian besar mirip dengan fauna yang terdapat di Benua Asia

----------------#----------------

Semoga Bermanfaat
Jangan lupa komentar & sarannya
Email: nanangnurulhidayat@gmail.com
Kunjungi terus: masdayat.net OK! 😁

Post a Comment for "Jelaskan persebaran fauna di Indonesia bagian barat!"